Yuk Simak Perbedaan Antara Es Buah dan Sop Buah, Biar Tidak Salah Lagi!

Sumber : topwisata.info

Cuaca panas memang sangat cocok minum yang segar-segar, seperti es buah atau sop buah. Es buah dan sop buah masih menjadi menu favorit di restoran atau rumah makan, bahkan dengan mudahnya dapat kita temukan di pinggir jalan. Apalagi saat Bulan Suci Ramadhan, minuman ini menjadi primadona di kalangan masyarakat karena rasa nya yang manis, segar dan berbahan dasar buah-buahan jadi sangat cocok di nikmati saat berbuka puasa. Tetapi masih banyak yang mengira es buah dan sop buah itu minuman yang sama karena keduanya punya warna yang cerah. Tapi coba kalian amati lagi, ada beberapa perbedaan diantara Es buah dan Sop Buah.

Resep Es Buah Segar Cocok Buat Buka Puasa Ramadhan 2022 - Tribun-timur.com

Sumber : makassar.tribunnews.com

Sop Buah memiliki kuah yang kental dan bewarna pink, karena pada dasarnya kuah sop buah terbuat dari campuran susu dan sirup. Buah yang digunakan di sop buah juga berbeda dengan es buah, dalam sop buah biasanya terdapat buah apel, pir, sawo, pisang, semangka, anggur, melon, kolang-kaling, buah naga dan jeruk. Sedangkan untuk es buah memiliki kuah yang lebih bening dibandingkan dengan sop buah karena biasanya terbuat dari air gula dan air sirup. Selain itu ada perbedaan di pemilihan isi buah nya, es buah menggunakan buah yang bertekstur keras seperti buah nanas, semangka, melon, kolang-kaling, pepaya dan ada juga yang menambahkan cincau hitam. Sehingga, harga es buah dan sop buah pun berbeda karena sop buah memiliki isian buah yang lebih bervariatif.

Dari penjelasan diatas, tentu sudah tau dong perbedaan antara es buah dan sop buah. Meskipun keduanya memiliki perbedaan di kuah dan isian buah, es buah dan sop buah masih sama-sama menawarkan kesegaran kok. 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mulai chat
Bantuan?
Hallo
Ada yang bisa kami bantu?