Kunjungan dan Pelatihan Pegawai PLN UPDL Makasar

KUNJUNGAN DAN PELATIHAN PEMBEKALAN MASA PURNA BAKTI DAN KEWIRAUSAHAAN PEGAWAI PLN UPDL MAKASSAR

Masa pensiun dianggap menjadi masa yang kurang menyenangkan. Salah satu bentuk dalam mempersiapkan pekerjaan semasa pensiun adalah berwirausaha. Tujuan Kegiatan Pembekalan  Purnabakti dan Kewirausahaan adalah mempersiapkan mental dalam menghadapi masa purnabakti, meningkatkan pemahaman tentang wawasan kewirausahaan dan mengenalkan bentuk peluang bisnis yang dapat dilakukan dalam masa pensiunn, mempersiapkan aktivitas pekerjaan bagi calon purna bakti dalam bidang kewirausahaan, meningkatkan ketrampilan dalam berwirausaha. Masa pembekalan purnabakti yang dilaksanakan pada 22-26 Agustus di Yogyakarta dengan total 20 peserta. Pembekalan purnabakti berjalan dengan sangat menyenangkan karena di dalam kegiatan ini, peserta diajarkan praktik dan materi di Jogja Culinary School serta mendapatkan beberapa pengalaman baru diantaranya diajarkan untuk membuat beberapa jenis kue dan tentang bahan dasar coklat untuk dijadikan sebuah makanan.

LKP Jogja Culinary School termasuk menjadi salah satu lembaga yang sukses menyelenggarakan Program Pembekalan Purnabakti dan Pelatihan Kewirausahaan di tahun 2022 dengan memberikan motivasi dan  meningkatkan pemahaman tentang wawasan kewirausahaan dan mengenalkan bentuk-bentuk peluang bisnis yang dapat dilakukan dalam masa pensiun.

Kegiatan praktek membuat berbagai jenis roti didampingi oleh chef profesional selaku instruktur dari Jogja Culinary School. Penjelasan yang detail serta mudah dipahami para peserta, sehingga membuat peserta semangat mengikuti kegiatan. Kegitan berjalan dengan lancar dan semua peserta berkesempatan mempraktikkan penjelasan yang mereka dapat.

Kegiatan praktek membuat berbagai jenis roti didampingi chef profesional instruktur Jogja Culinary School
Sweet Bread adalah salah satu hasil dari pelatihan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Mulai chat
Bantuan?
Hallo
Ada yang bisa kami bantu?